PGI Banten Ikut PON 2024, Optimis Bawa Pulang 2 Medali Emas
Siberkota.com, Banten – Persatuan Golf Indonesia (PGI) Provinsi Benten tengah mempersiapkan para atletnya untuk ikut Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.
PGI membahas persiapan PON 2024 ini di Rapat Kerja (Raker) perdananya di Hotel Aviary, Jalan Boulevard Bintaro, Pondok Aren Tangsel, Kamis (30/11).
Sebagai informasi, akhir September 2022 lalu, PGI mengadakan pelantikan kepengurusan baru periode 2023-2027.
“Ini adalah rapat kerja pertama PGI Banten yang akan membahas program menghadapi PON 2024 beserta program-program lainnya,” ucap Ketua Umum PGI Banten baru, Andi Chasan.
Baca Juga: Pelepasan Wali Kota Serang, Ketua DPRD Sebut Masih Banyak Kekurangan
Lebih lanjut Andi mengungkapkan, bahasan beberapa program pada Raker ini antara lain Liga Banten, Banten Open, Liga Senior, Liga Amatir, dan lain sebagainya.
Selanjutnya, dari bahasan program-program ini, Andi berharap kedepannya PGI bisa membawa nama baik dan memajukan atlet Banten.
“Hari ini kita mengharapkan seluruh pengurus bekerja atas nama Banten untuk memajukan atlet yang ada di Banten,” ujar Andi.
Andi menyebutkan, saat ini PGI memiliki 12 atlet aktif. Namun, PGI hanya mendapat kuota kepesertaan 5 atlet yang bisa mengikuti ajang PON 2024 nanti.
“Kita sudah punya 12 atlet, dan kita mendapatkan jatah 5 pemain untuk menghadapi PON 2024, 3 wanita 2 laki-laki. Itu hasil dari kualifikasi di Bandung,”
Baca Juga: Tunggu UU DKJ, Revisi Perda RTRW DKI Jakarta Menuju Koordinasi Lintas Sektor
Andi beranggapan, dari 12 hanya 5 atlet PGI yang lolos karena persiapan waktu yang sangat minim.
Sebab, atlet PGI hanya bermodalkan latihan 2 minggu untuk mempersiapkan babak kualifikasi PON 2024.
“Ke depan, kita akan mempersiapkan sebaik mungkin, karena Banten bercita-cita mendapatkan paling tidak 2 emas, maksimal inginnya 5 emas,” pungkasnya.
Baca berita SiberKota lainnya, di Sini