Pemkot Tangsel Bangun Hydrodrive Technology ITF di Pondok Aren

SiberKota.com, Tangerang Selatan – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) terus menangani masalah sampah dengan membangun Hydrodrive Technology Intermediate Treatment Facility (ITF) di Desa Parigi, Kecamatan Pondok Aren.

Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan, menjelaskan bahwa ITF Pondok Aren merupakan solusi sementara untuk penanganan sampah di Tangsel.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kasus Situs Judi Bola Online SBOTOP, Sponsori Satu Klub Sepakbola Indonesia

Pilar mengungkapkan, Untuk anggaran ITF Pondok Aren, Pihaknya telah menggelontorkan dana mencapai Rp. 10,5 Milyar.

“Nilai investasinya Rp. 10,5 Milyar dan ini adalah teknologi karya anak bangsa,” ujarnya, Kamis (14/12).

Meskipun bukan solusi permanen seperti waste to energi di Landfill Cipeucang, ITF Pondok Aren menjadi pilot project di tingkat kecamatan.

Artinya, selesai pengumpulan semua sampah, baik itu dari perumahan, perkampungan, industri, dan lain sebagainya akan di waste to energi.

“Ini adalah solusi sementara, bukan permanen, karena solusi permanennya itu sampah semuanya diolah di landfill Cipeucang,” ungkapnya.

Dalam setahun ke depan, Pilar akan mencoba memanfaatkan lahan-lahan kosong yang ada di setiap kecamatan Kota Tangsel untuk membangun iTF.

“Selagi masih ada lahannya, kita bikin. Bagaimana perjalanannya, kita liat setahun ini,” tuturnya.

“Tapi jika memang mau dibangun di kecamatan lain, kalau masih memungkinkan, baik dari sisi lahan maupun anggaran,” tandasnya.

Baca berita SiberKota lainnya, di Google News

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.