Kontingen Tangsel Siap Unjuk Gigi di Popda 2024, Pilar: Wajib Juara Umum

SiberKota.com, Tangsel – Pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Provinsi Banten 2024 yang ke-XI dan Pekan Paralympic Pelajar Daerah (Peparpeda) ke-VIII di Kota Tangerang, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menargetkan Kontingen mendapatkan Juara Umum.

Hal tersebut diucapkan Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan saat melepas ratusan kontingen Tangsel, Senin (3/6).

Target itu, ucap Pilar, menjadi kewajiban para Kontingen. Sebab, Tangsel telah menjadi juara umum berturut-turut selama 5 tahun ke belakang.

“Artinya, kalau kita sudah 5 tahun jadi juara umum berturut-turut, tahun ini perlu kita jadi juara umum lagi. Wajib hukumnya kita menjadi juara umum lagi,” tegasnya.

Alasan Pilar menargetkan kemenangan juara umum, karena Tangsel akan menjadi tuan rumah pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten tahun 2026.

Oleh karenanya, Sebelum meraih prestasi tertinggi di Porprov, Kontingen Tangsel harus meraih peringkat tertinggi di ajang Popda.

“Sebagai tuan rumah nantinya pada Porprov harus jadi juara umum. Tapi jangan bermimpi jadi juara umum di Porprov kalau kita Popda tidak jadi juara umum. Jadi, kita harus lewati satu step di bawahnya, yakni Popda terlebih dahulu,” tuturnya.

Pilar menegaskan, kepedulian Pemkot Tangsel kepada seluruh atletnya tidak perlu diragukan lagi. Apalagi, jika atlet Tangsel bisa mendapatkan prestasi.

“Di Tangsel tidak ada yang di anak tirikan. Pak Ketua KONI, tolong perhatikan semua cabang olahraga, karena semuanya pejuang olahraga. Di sini juga ada BPJS Ketenagakerjaan, sudah bekerja sama dengan kita untuk memberikan pelayanan kepada Atlet. Tidak semua daerah itu bisa melakukan itu,” tandasnya.

Untuk diketahui, pada gelaran Popda ke-XI 2024 ini, terdapat 8 Kabupaten/Kota di Banten yang mengikutinya, dengan 25 cabang olahraga yang akan dipertandingkan.

Pelaksanaan tersebut akan berlangsung mulai dari 8-13 Juni 2024. Kemudian, untuk gelaran Peparpeda ke-VIII akan berlangsung pada 2-5 Juli 2024.(Adv)

Baca berita SiberKota lainnya, di Google News

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.