Klinik Psikologi Ruang Tumbuh Hadir di Bintaro, Ada Komunitasnya Juga!

SiberKota.com, Tangsel – Klinik Psikologi Ruang Tumbuh kini hadir di Tangerang Selatan (Tangsel) yang beralamatkan di The Sanctuary Working Space, Ruko Emerald Boulevard, Sektor 9 Bintaro.

Bersamaan dengan itu, Klinik Psikologi Ruang Tumbuh juga menginisiasikan dan merilis komunitas bernama Keluarga.id.

Pada kesempatannya, Founder Ruang Tumbuh, Irma Gustiana menjelaskan, dibukanya Klinik Ruang Tumbuh di Bintaro, karena banyak keluarga yang mementingkan psikologis di wilayah ini.

“Ruang Tumbuh adalah Klinik psikologi yang memberikan layanan psikologi, terapi pengembangan diri. Kami ada di beberapa lokasi salah satunya ada di Bintaro, kenapa Bintaro? Karena kami melihat disini kesadaran keluarga-keluarga atau warganya cukup tinggi terkait masalah psikologis juga kesehatan mental. Di sini juga banyak keluarga yang concern tentang perkembangan anak dan di sini juga berkembang banyak sekolah. Dinamikanya juga sangat luar biasa dan antusias. Makanya kami memang merencanakan, dan Alhamdulillah sudah bekerjasama dengan The Sanctuary untuk membuat klinik, untuk bisa menjangkau teman teman yang berada di Bintaro sekitarnya mendapatkan pelayanan psikologis, terkait dengan keluarga atau dengan hal-hal lain dalam kehidupan pribadi mereka,” jelas Irma, Jumat (11/7/2024).

Perihal komunitas, Irma menegaskan bahwa tujuan Keluarga.Id guna memberikan informasi yang akurat dan terbaru, mengenai psikologi.

“Saat ini kami juga merilis launching komunitas kami yang terkait dengan keluarga, namanya Keluarga.Id. Yakni sebuah komunitas yang mewadahi keluarga-keluarga di Indonesia. Sehingga mereka bisa mendapatkan informasi-informasi akurat dan terbaru, terkait dengan perkembangan keluarga, bantuan psikologis keluarga, dan ilmu parenting,” pungkasnya.

Baca berita SiberKota lainnya, di Google News

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.