Tiga Pilar Sepatan Resmikan Kampung Tangguh Jaya
Siberkota.com, Kabupaten Tangerang – Guna mendukung produktifitas masyarakat dalam berbagai sektor dimasa pandemi Covid-19 Tiga Pilar Sepatan meresmikan Kampung Tangguh Jaya di Desa Pisangan Jaya, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, Selasa (19/1/2021).
Turut hadir Camat Sepatan, Kapolsek Sepatan, Danramil 10/Sepatan, Kades Pisangan Jaya, BPD Pisangan Jaya, Ormas BPPKB, Persatuan Batak Bersatu, tokmas dan tokoh pemuda serta RT dan RW.
Kapolsek Sepatan AKP I Gusti Moh Sugiyarto mengatakan, dibentuknya kampung tangguh jaya tujuannya untuk memutus mata rantai virus corona, sehingga masyarakat di Desa Pisangan Jaya dapat lebih paham dan mengerti bahaya dampak Covid-19.
“Dengan dibentuknya kampung tangguh jaya ini masyarakat di Desa dapat mengetahui bahayanya Covid-19, untuk itu agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan,” terangnya.
Kemudian dalam pembentukan kampung tangguh jaya ini pihaknya melibatkan organisasi masyarakat (Ormas) untuk memobilisasi warga masyarakat yang keluar masuk di perumahan tersebut agar menggunakan masker.
“Kita bentuk piket, untuk ormas yang bertugas dua orang, karena waktunya cukup lama sehingga nantinya tidak menjadi kelelahan semua, artinya waktu yang lama saling bergantian. Adapun tugas ormas tersebut mewajibkan warga menggunakan masker ketika keluar masuk rumah,” jelasnya.
Ia berharap setelah di bentuk kampung tangguh masyarakat semakin sadar akan pentingnya kesehatan.
“Mari kita sama-sama disiplin protokol kesehatan dengan menjalankan 4M, memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan banyak orang,” pungkasnya.(Mus)