Waw! Harta Kepala SMA 8 dan SMA 4 Tangsel Capai Miliaran
Siberkota.com, Tangsel – Harta kekayaan yakni Kepala SMA Negeri 8 Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Imam Supingi dan Kepala SMA Negeri 4 Tangsel Agus Hendrawan, masing-masing memiliki nilai yang cukup besar.
Hal itu diketahui seperti dikutip dari elhkpn.kpk.go.id tertera dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Periodik – 2023, dimana harta kekayaan Imam total tercatat Rp.2.329.248.334
Harta Imam terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp2.151.000.000, alat transportasi senilai Rp128.000.000, harta bergerak lainnya Rp11.000.000, dan kas dan setara kas senilai Rp87.855.981, serta hutang sebesar Rp49.107.647.
Sementara, harta kekayaan Agus total sebesar Rp2.795.936.741. Terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp1.974.000.000, alat transportasi senilai Rp425.000.000, harta bergerak lainnya sebesar Rp41.616.000, surat berharga Rp110.800.000, kas dan setara kas sebesar Rp244.718.491, dengan catatan hutang sebesar Rp197.750.
Saat dikonfirmasi prihal terkait, Imam Supingi membenarkan harta kekayaan yang dilaporkan tersebut. Namun ketika dimintai tanggapan Imam tidak berkenan, bahkan, ia melarang keterangannya untuk dikutip.
Sementara, Kepsek SMA 4 Kota Tangsel, Agus mengatakan harta kekayaan yang dilaporkan tersebut sudah sesuai.
“Iya itu udah sesuai. Kan itu sudah dilaporkan ke LHPKN, udah laporan. Sesuai itu aja yang saya punya, itu dua suami istri,” ungkapnya saat diminta keterangan melalui telepon, Senin (8/7/2024).
Baca berita SiberKota lainnya, di Google News