Bazar Minyak Goreng Murah Digelar di Pulogadung

Siberkota.com, JakartaKecamatan Pulogadung bersama Komunitas Nasuha Care gelar program minyak goreng murah. Kegiatan di Jl Rawamangun Muka Selatan, Rawamangun, Jakarta Timur itu digelar dalam dua hari, yakni pada Kamis (10/3/2022) dan Sabtu (12/3/2022).

Wakil Camat Pulogadung, Agus Purwanto mengatakan, pada giat yang kedua ini Komunitas Nasuha Care menyediakan 20 ton minyak goreng yang dijual dengan harga Rp 10.500 per liternya.

“Pelaksanaan berjalan tertib dan lancar, sesuai dengan protokol kesehatan. Kami apresiasi Nasuha Care yang telah membantu dalam penyediaan minyak goreng murah bagi masyarakat,” katanya, Jumat (11/3/2022).

Ketua Komunitas Nasuha Care, Khairul Ikhwan menjelaskan, untuk menghindari kerumunan, pihaknya menyediakan 2.000 kupon untuk pembeli. Dimana untuk hari Kamis (10/3/2022), disebar 1.500 kupon dan Sabtu sebanyak 500 kupon.

“Kami mengajukan 100 ton untuk dibagikan ke 100 titik, agar ada pemerataan warga yang mendapatkan minyak goreng murah,” ungkap Khairul.

Dian, 41, warga Rawamangun, mengaku sangat terbantu dengan adanya bazaar murah minyak goreng ini.

“Kita harap ke depan masih ada bazar minyak goreng murah lagi,” harapnya.

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.